NEWS

Kuliah Gratis dan Terikat Dinas di UNHAN Kapan??? Yuk Simak Jadwalnya!!!

Sundanesia.com – Bagi siswa lulusan SMK/SMA yang ingin melanjutkan karier di bidang militer, bisa mengikuti pendidikan di Universitas Pertahanan (UNHAN). Menariknya, setiap tahun, Unhan RI membuka pendaftaran kuliah gratis bagi mahasiswa baru yang dinyatakan lolos seleksi. Lantas kuliah gratis di UNHAN, kapan pendaftarannya dibuka?

Kuliah Gratis di UNHAN, Kapan Pendaftarannya Dibuka?

Berdasarkan timline pada tahun 2023 dan 2024, pendaftaran UNHAN dibuka mulai tanggal 1 Februari. Itu artinya, siswa kelas 12 SMA/Sederajat harus mulai mempersiapkan diri dari sekarang karena penerimaan mahasiswa baru Unhan tahun ajaran 2024/2025 diperkirakan buka mulai 1 Februari 2025.

Berbeda dengan program sarjana atau S1, penerimaan mahasiswa baru program vokasi dimulai pada tanggal 1 April 2025 mendatang.

Jurusan di UNHAN

Berikut adalah beberapa jurusan yang tersedia di Unhan:

1. S1 Kedokteran di Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan
2. S1 Farmasi di Fakultas Farmasi Militer
3. S1 Sejarah Militer di Fakultas Strategi Pertahanan
4. S1 Teknik Sipil di Fakultas Sains dan Teknologi Pertahanan
5. S1 Teknik Mesin di Fakultas Sains dan Teknologi Pertahanan
6. S1 Teknik Elektro di Fakultas Sains dan Teknologi Pertahanan
7. S1 Informatika di Fakultas Sains dan Teknologi Pertahanan
8. S1 Teknik Hidrologi di Fakultas Sains dan Teknologi Pertahanan
9. S1 Matematika, S1 Fisika, S1 Kimia dan S1 Biologi

Sementara itu, berikut adalah jurusan Vokasi Unhan:

1. D3 Budidaya Peranian Lahan Kering,
2. D3 Budidaya Tanaman Perkebunan,
3. D3 Budidaya Ternak,
4. D3 Perikanan Tangkap,
5. D3 Pengelolahan Hasil Laut/Perikanan,
6. D3 Permesinan Kapal.

Cara Pendaftaran Kuliah Unhan

– Daftar mandiri secara online melalui website https://penerimaan.idu.ac.id/

– Buat akun menggunakan email aktif

– Mengisi data diri serta mengunggah dokumen berikut:

1. KTP, KK, Kartu BPJS/KIS/asuransi kesehatan, Pasfoto berukuran 4×6, tanpa kacamata, dan mengenakan seragam sekolah.

2. Foto seluruh badan menggunakan seragam sekolah dari samping kanan dan kiri.

3. Surat izin orang tua.

4. Ijazah atau surat keterangan siswa kelas 12 (bagi lulusan 2025).

5. Hasil tes IQ.

6. NPWP (bagi yang sudah mempunyai).

– Peserta mengikuti rangkaian seleksi sesuai dengan jadwal yang ditentukan.

– Apabila lolos seleksi, harus melakukan daftar ulang dengan menyerahkan berkas administrasi.

– Menandatangani surat perjanjian hak dan – kewajiban untuk menjadi Kadet Mahasiswa Unhan, surat kesediaan menjadi Kader Intelektual Bela Negara dan Komponen Cadangan Pertahanan Negara, surat kesediaan dalam mematuhi aturan Unhan, surat kesediaan tidak menikah serta tidak sedang hamil selama menempuh pendidikan, serta surat keterangan tidak sedang menerima beasiswa lain.

– Mengikuti Pendidikan Dasar Militer Candradimuka di Akmil Magelang dalam waktu 3 bulan.

– Mengikuti perkuliahan sesuai dengan masa tempuh kurikulum.


Demikian jadwal dan persyaratan-persyaratan yang harus di siapkan bagi kalian yang ingin mendapatkan beasiswa kuliah gratis di Universitas Pertahanan (UNHAN)

Related posts

Apple Siapkan 10 Juta USD Untuk Berinvestasi di Indonesia, Agar Bisa Memasarkan iPhone 16 Series.

SUNDANESIA

Panorama Puncak Besar Pangalengan

SUNDANESIA

Lembang Masih Jadi Primadona Wisata Nataru 2023

SUNDANESIA

Leave a Comment